Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Bagaimana Penanganannya

Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Bagaimana Penanganannya?

Ada ribuan anak terpapar judi online, fakta miris ini membuat kita harus selalu waspada dan tahu bagaimana penanganan yang tepat. Data yang didapatkan oleh pihak terkait mengenai anak yang terpapar judi online di Indonesia terjadi di berbagai wilayah.

Satgas Pemberantas Judi Online

Upaya pencegahan dan pembasmian judi online terus dilakukan oleh pemerintah, salah satunya dengan membentuk Satgas Pemberantasan Judi Online. Namun judi online yang selama ini dianggap “hanya” dimainkan oleh orang dewasa dan manula, ternyata anak-anak juga ada yang memainkannya.

Bagaimana Cara Menangani Anak Terpapar Judi Online?

Anak terpapar judi online tentu sangat merusak masa depannya dan bangsa. Hal ini menjadikan orang tua dan guru berperan penting dalam mengawasi anak dalam menggunakan gadget dan internet. Meski gadget seperti smartphone dan laptop begitu dibutuhkan, orang tua dan guru bisa memberikan batasan penggunaan.

Jangan sampai gadget yang seharusnya digunakan untuk belajar malah dimanfaatkan bermain judi online. Namun jika di lingkungan anda ada anak terpapar judi online, segera lakukan penanganan tepat seperti berikut:

  • Lakukan pendekatan kepada anak dan minta anak untuk menceritakan awal mula ia bermain judi online.
  • Ajak anak untuk melakukan aktivitas positif untuk mengalihkannya dari judol.
  • Batasi penggunaan gadget dan internet anak.
  • Berikan pemahaman bahwa judi online sangat tidak baik untuk masa depannya. Jelaskan juga dampak buruk dari judi online.
  • Jika sudah parah, anda bisa mengajak anak ke profesional untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *